Cara Menggunakan Artistic Media Tool CorelDraw x3

Cara Menggunakan Artistic Media Tool CorelDraw x3 - Selain membuat garis, CorelDRAW juga menyediakan fasilitas untuk membuat garis artistik yang sangat indah. Anda dapat membuat garis artistik dengan mengklik ikon Artistic Media Tool, perhatikan gambar berikut.
Gambar 2.12 Ikon Artistic Media Tool.
Gambar 2.12 Ikon Artistic Media Tool.

Setelah Anda mengklik tombol tersebut muncul Property bar Artistic Media Tool seperi gambar berikut.
Gambar 2.13 Property bar Artistic Media Tool.
Gambar 2.13 Property bar Artistic Media Tool.
Fungsi dari beberapa flyout Artistic Media Tool, adalah sebagai berikut.
Nama Fungsi
Preset Membuat garis tebal atau tipis
Brush Membuat garis seperti sapuan kuas
Sprayer Membuat garis dengan pola spray
Calligrapher Membuat garis kaligrafi
Pressure Membuat garis seperti sapuan tali
1) Membuat Garis Preset
Garis preset merupakan garis yang membentuk garis tebal dan tipis. Untuk mengaktifkan garis preset
lakukanlah langkah berikut.
• Aktifkan ikon Artistic Media Tool.
• Klik tool Preset.
• Kemudian, akan muncul property bar seperti berikut.
Gambar 2.14 Property bar Preset.
Gambar 2.14 Property bar Preset.
• Pada Property bar, Anda dapat memilih ukuran ketebalan, jenis preset, dan panjang garis.
Gambar 2.15 Ukuran ketebalan dan jenis garis.
Gambar 2.15 Ukuran ketebalan dan jenis garis.
• Cara membuat garis preset, serupa dengan mengecat tembok. Cukup dengan mengklik mouse pada daerah kerja kemudian geser mouse ketempat yang Anda inginkan. Perhatikan gambar berikut.
Gambar 2.16 a. Menggambar garis preset b. Hasil gambar garis preset.
Gambar 2.16 a. Menggambar garis preset b. Hasil gambar garis preset.
• Gambarlah beberapa garis sesuai keinginan Anda.
2) Membuat Garis Brush
Garis brush merupakan garis yang membentuk gambar seperti kuas. Cara mengaktifkan Brush Tool adalah sebagai berikut.
• Klik Brush Tool.
• Pilih bentuk Brush yang Anda inginkan,
Gambar 2.17 Jenis-jenis Brush.
Gambar 2.17 Jenis-jenis Brush.
• Anda dapat membentuk objek Brush pada layar kerja, seperti gambar berikut.
Gambar 2.18 Hasil gambar garis Brush.
Gambar 2.18 Hasil gambar garis Brush.
3) Membuat Garis Sprayer
Garis sprayer merupakan garis yang dibentuk berdasarkan media yang sudah disediakan CorelDRAW. Mengaktifkan garis sprayer dapat dilakukan dengan langkah sebagai berikut.
• Klik Sprayer Tool.
• Pilih bentuk sprayer yang Anda inginkan,
Gambar 2.19 Jenis-jenis Sprayer.
Gambar 2.19 Jenis-jenis Sprayer.
• Anda dapat membentuk objek sprayer pada layar kerja seperti gambar berikut.
Gambar 2.20 Hasil gambar garis Sprayer
Gambar 2.20 Hasil gambar garis Sprayer
4) Membuat Garis Calligraphi (Kaligrafi) CorelDRAW menyediakan garis-garis yang dibuat untuk seni kaligrafi, untuk mengaktifkannya perhatikan langkah berikut ini
• Aktifkan Calligraphi Tool.
• Anda dapat membentuk objek kaligrafi pada layar kerja seperti gambar berikut.
Gambar 2.21 Hasil gambar garis Calligraphi.
Gambar 2.21 Hasil gambar garis Calligraphi.
5) Membuat Garis Pressure
Garis pressure dapat membuat bentuk menyerupai persegipanjang. Untuk mengaktifkannya ikuti langkahlangkah berikut.
• Klik Pressure Tool.
• Pilih bentuk garis yang diinginkan.
• Anda dapat membentuk objek Pressure pada layar kerja seperti gambar berikut.
Gambar 2.22 Hasil gambar garis Pressure.
Gambar 2.22 Hasil gambar garis Pressure.

0 komentar:

Posting Komentar